Banyak orang mengatakan bahwa makna syawal adalah peningkatan sehingga syawal adalah bulan peningkatan amal shalih. Benarkah anggapan ini?
(… من شوال) مأخوذ من شالت الإبل أذنابها إذا رفعتها لأن العرب كانوا يرفعون فيه آلات الحرب لقرب الأشهر الحرم
Ibnul ‘Allan asy Syafii mengatakan, “Penamaan bulan Syawal itu diambil dari kalimat Sya-lat al Ibil yang maknanya onta itu mengangkat atau menegakkan ekornya. Syawal dimaknai demikian karena dulu orang-orang Arab menggantungkan alat-alat perang karena sudah dekat dengan bulan-bulan haram (yang merupakan bulan terlarang perang di masa jahiliyyah, pent)”
[Dalil al Falihin li Thuruq Riyadh al Shalihin-syarh Riyadh al Shalihin- karya Muhammad bin ‘Allan al Shiddiqi al Syafii al Maki –wafat tahun 1057 H-, jilid 4 hal 63, terbitan Darul Fikr Beirut].
Jadi syawal disebut syawal bukan karena bulan ini adalah bulan peningkatan amal-bahkan kita diperintahkan untuk meningkatkan amal setiap hari-namun syawal disebut syawal karena di bulan ini orang-orang Arab mengangkat atau meninggikan alat-alat perang yang mereka miliki atau dengan bahasa lain, mereka menggantungkan pedang, tombak dan lainnya karena terjerumus dalam larangan berperang di bulan Dzulqa’dah yang merupakan bagian dari bulan-bulan haram. Jika mereka masing menenteng pedang dan yang lainnya di bulan syawal sangat dimungkinkan mereka akan melanggar larangan berperang di bulan Dzulqa’dah.
Artikel http://ustadzaris.com/

Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO theproperty-developer

0 Komentar:

Post a Comment

Copyright © 2020.Junedi Ubaidilllah. Powered by Blogger.

Jumlah Pengunjung

Blog Archive

Anda Pengunjung Online

Followers